PERSEDIAAN BARANG DAGANGAN

Contoh Soal Persediaan Barang Dagang
Membandingkan Metode Fifo, Lifo dan Biaya Rata-rata

Persediaan barang dagangan (Merchandise Inventory) merupakan barang yang dimiliki oleh perusahaan yang didapat dengan cara membeli dari pemasok atau dibuat sendiri yang kemudian disimpan sementara selanjutnya untuk dijual kembali atau untuk memproduksi barang yang akan dijual dalam operasi usahanya.
Persediaan Barang Dagang (Dokpri)

Beberapa Ahli menyebutkan pengertian Persediaan barang dagangan yaitu:
  1. Munandar dalam buku Marihot Manullang dan Dearlina Sinaga (2005:50), Persediaan merupakan sejumlah barang-barang atau bahan-bahan yang menjadi sebuah objek usaha pokok perusahaan.
  2. John J Wild, K R. Subramanyam dan Robert F Halsey (2004:265), Menyatakan bahwa persediaan (inventory) adalah bentuk harta perusahaan yang mempunyai nilai jual dalam aktivitas operasi normal perusahaan.
  3. Syakur (2009;125) menyatakan bahwa persediaan meliputi segala macam barang yang menjadi objek pokok dari aktivitas perusahaan yang tersedia untuk diolah dalam produksi atau dijual.

Syarat Pengiriman

Kepemilikan barang dagangan dan biaya pengangkutan terdiri dari 2 (dua) metode yaitu FOB (Free On Board) Shipping Point, dan FOB (Free On Board) Destination.
  1. (Free On Board) Shipping Point yaitu Pembeli menanggung semua biaya dan resiko pengiriman barang setelah barang keluar dari gudang penjual.
  2. FOB (Free On Board) Destination yaitu Penjual menanggung semua biaya dan resiko pengiriman barang mulai dari barang keluar dari gudang penjual sampai barang masuk ke gudang pembeli.

Sistem pencatatan akuntansi persediaan terdiri dari 2 (dua) metode yaitu: 
  1. Perpetual (perpetual inventory system) mencatat setiap terjadi mutasi persedian barang di kartu persedian barang
  2. Periodik (periodic inventory system), tidak mempunyai kartu persediaan barang, pencatatan persediaan dilakukan di akhir periode dengan cara menghitung berapa jumla persediaan yang ada di gudang.

Metode Penilaian Persediaan
Penilaian persediaan barang daganga terdiri dari 3 (tiga) metode yaitu:
  1. Fifo (First in first out) yaitu masuk pertama keluar pertama, maksudnya barang yang pertama kali masuk ke gudang harus dikeluarkan atau dijual pertama kali.
  2. Lifo (Last in first out) yaitu terakhir masuk keluar pertama, maksudnya barang yang terakhir kali masuk harus dikeluarkan atau di jual pertama kali.
  3. Rata-rata (Average method), perhitung harga barang yang akan dikeluarkan atau dijual berdasarkan harga rata-rata harga stok barang lama dengan harga barang yang baru masuk.

Soal:

PT. Fossil mengkhususkan diri dalam merancang jam tangan, pada bulan Juni  memiliki persediaan 10 jam tangan yang berharga pokok @ $50. PT Fossil selama bulan Juni memiliki transaksi sebagai berikut:

3 Juni               Menjual 8 unit masing-masing seharga $100
16                    Membeli 10 unit @ $55
23                    Menjual 8 unit seharga $100 per unit

Diminta:
a. Buatlah catatan persediaan perpetual dengan metode FIFO dan LIFO ?
b. Buatlah jurnal untuk transaksi bulan juni menurut dua metode tersebut ?
c. Hitunglah laba kotor untuk setiap metode ?
d. Metode mana yang memaksimalkan laba bersih dan Metode mana yang meminimalkan pajak penghasilan ?

Jawaban:
a. Catatan Persediaan Perpetual
FIFO
Tanggal
Pembelian
Harga Pokok Penjualan
Persediaan Barang
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
1 Juni
10
$50
$500
3
8
$50
$400
2
$50
$100
16
10
$55
$550
2
10
$50
$55
$100
$550
23
2
6
$50
$55
$100
$330

4

$55

$220
30
16
$830
4
$220




LIFO
Tanggal
Pembelian
Harga Pokok Penjualan
Persediaan Barang
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
1 Juni
10
$50
$500
3
8
$50
$400
2
$50
$100
16
10
$55
$550
2
10
$50
$55
$100
$550
23
8
$55
$330
2
2
$50
$55
$100
$110
30
16
$840
4
$210


Biaya Rata-rata
Tanggal
Pembelian
Harga Pokok Penjualan
Persediaan Barang
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
Jumlah
Harga Satuan
Total Harga
1 Juni
10
$50
$500
3
8
$50
$400
2
$50
$100
16
10
$55
$550
12
$54,17
$650
23
8
$54,17
$433
4
$54,17
$217
30
16
$833
4
$217



b. Ayat Jurnal:

Tanggal
FIFO
LIFO
Rata-Rata
Keterangan
D
K
D
K
D
K
Juni
3
Piutang Usaha
$800
$800
$800
Penjualan
$800
$800
$800
3
HPP
$400
$400
$400
Persediaan
$400
$400
$400
16
Persediaan
$550
$550
$550
Utang Usaha
$550
$550
$550
23
Piutang Usaha
$800
$800
$800
Penjualan
$800
$800
$800
30
HPP
$430
$440
$433
Persediaan
$430
$440
$433

c. Laba Kotor:
FIFO
LIFO
Rata-rata
Pendapatan Penjualan
($800 + $800)
$ 1.600
$ 1.600
$ 1.600
Harga Pokok penjualan
($400 + $430)
($400 + $440)
($400 + $433)
$ 830

$ 840


$ 833
Laba Kotor
$ 770
$ 760
$ 767

FIFO memaksimalkan laba bersih.
LIFO Meminimalkan pajak penghasilan.

Refrensi:
Horngren dan Harrison. 2007. Akuntansi (Edisi 7). Jakarta: Erlangga

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "PERSEDIAAN BARANG DAGANGAN"

Posting Komentar